Diskusi Publik Pentingnya Literasi Demokrasi
Pulau Morotai - Amina Failisa , Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kabupaten Pulau Morotai menjadi narasumber dalam diskusi publik dengan tema “Demokrasi Setelah Pesta Demokrasi”. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Rumah Baca Kreatif Desa Yayasan. Peserta yang hadir : Pemerintah Desa Yayasan, Perwakilan Organisasi Kepemudaan, Perwakilan Organisasi Mahasiswa dan Masyarakat, Sabtu (25/06).
Amina memberikan materi pentingya literasi demokrasi, agar masyarakat dapat menjadi Pemilih yang mandiri, rasional dan bertanggung jawab. Diskusi berjalan menarik dan penuh antusiasme peserta. Banyak hal yang dibahas terkait permasalahan demokrasi di kabupaten Pulau Morotai.